EKSPEDISI RISET AKUATIKA

#TIMERA
Terpercaya
kolaboratif
Profesional
#TIMERA

Tentang Kami

#TIMERA

Program Kegiatan

Eksplorasi Ilmiah untuk Konservasi

Ekspedisi riset untuk mengumpulkan data ilmiah dalam upaya perlindungan ekosistem dan biota perairan.

Penelitian Keanekaragaman Hayati

Identifikasi, dan analisis ilmiah terhadap keanekaragaman spesies akuatik guna mendukung upaya konservasi dan pengelolaan sumber daya perairan secara berkelanjutan.

Edukasi Keanekaragaman Hayati Perairan

Peningkatan pemahaman masyarakat melalui pendidikan tentang pentingnya biodiversitas akuatik dan pelestariannya.

Konservasi In Situ dan Ex Situ

Pelestarian biota air di habitat asli dan buatan untuk menjaga spesies terancam punah.

Dokumentasi

Latarbelakang

Ekspedisi Riset Akuatika (ERA) Indonesia didirikan pada 16 November 2017 yang diinisiasi oleh pemuda Sulawesi dengan fokus utama pada upaya pelestarian biota akuatik di wilayah Kepulauan Indonesia.

Ekspedisi Riset Akuatika (ERA) Indonesia didirikan sebagai respons terhadap minimnya pengetahuan dan informasi, tingginya ancaman kerusakan lingkungan, serta kurangnya upaya konservasi terhadap biota akuatik, khususnya di lima pulau besar di Indonesia (Sulawesi, Papua, Kalimantan, Jawa, Sumatra) beserta wilayah sekitarnya.

Visi

ERA bertujuan membangun jaringan dan komunitas yang menghimpun peneliti muda, aktivis konservasi, serta pelaksana edukasi ekspedisi alam berbasis ilmiah dalam rangka melindungi keanekaragaman hayati akuatik Indonesia.

Misi

  1. Mendokumentasikan dan mempublikasikan keanekaragaman biota akuatik (ikan, krustasea, moluska, dan tumbuhan air) di wilayah Kepulauan Indonesia.
  2. Melakukan upaya pelestarian biota akuatik dan habitatnya melalui kegiatan ekspedisi ilmiah yang difokuskan pada pemantauan dan evaluasi ekosistem perairan.
  3. Meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat melalui pengembangan potensi edukatif dan kampanye ilmiah terkait pentingnya pelestarian biota akuatik di Kepulauan Indonesia.
  4. Menjalin kolaborasi di tingkat lokal, nasional, dan internasional dengan lembaga riset, komunitas konservasi, serta pemangku kepentingan lainnya untuk mendukung perlindungan hayati akuatik Indonesia.

AGENDA